Manfaat Daun Katuk.Katuk merupakan salah satu tanaman sayuran yang banyak tumbuh di Asia Tenggara termasuk Indonesia. Ada banyak sekali Manfaat Daun Katuk bagi kesehatan karena kandungan gizinya yang sangat tinggi, salah satunya adalah dapat memperlancar Air Susu Ibu atau ASI.
Gizi dan nutrisi yang terkandung pada daun katuk terdiri atas protein hampir 7%, serat hingga 19%, vitamin K, pro – vitamin A (beta – karotena), vitamin B dan vitamin C. Daun katuk juga memiliki banyak kandungan mineral yang terdiri atas kalsium hingga 2,8%, zat besi, fosfor, kalium dan magnesium. Daun Katuk memiliki warna daun hijau gelap karena kadar klorofilnya yang tinggi.
Daun katuk dapat dikonsumsi dengan cara diolah seperti layaknya sayur kangkung atau bayam . Bisa ditumis pedas, bisa juga diolah menjadi sayur bening, kemudian dimakan bersama dengan nasi putih dan lauk pauk yang lain.
Banyak sekali Manfaat Daun Katuk yang belum kita ketahui. Berikut adalah beberapa Manfaat Daun Katuk bagi kesehatan :
1. Mengandung Kalsium
Salah satu Manfaat Daun Katuk yang pertama adalah mengandung kalsium, kandungan kalsium ini ternyata sangat baik menjaga tekanan darah agar tetap stabil. Banyak orang yang mengalami tekanan darah tinggi, ini terjadi karena kalsium dalam tubuhnya sangat rendah. Jika darah tinggi sudah menghampiri, maka sudah pasti akan membahayakan kesehatan bukan?
2. Menghindari Penyakit Mata
Penyakit mata seperti sakit pada mata sudah pasti membuat diri tidak nyaman, ini disebabkan karena anda kurang mengkonsumsi vitamin A, tetapi sekarang tak perlu bingung karena vitamin A dalam katuk bisa membantu Anda. Perbanyak makan sayur katuk ini, sehingga mata tetap terjaga kesehatannya dan sekaligus mencegah rabun pada usia dini, karena banyak sekali pelajar yang sudah menggunakan kacamata.
3. Meningkatkan Kualitas Sperma
Manfaat Daun Katuk yang berikutnya adalah meningkatkan kualitas sperma, semakin sering mengkonsumsi sayur katuk ini maka semakin baik pula kualitas sperma seorang laki laki. Oleh karena itu, jangan mengabaikan khasiat sayur yang satu ini, terutama bagi para pria.
Untuk mengkonsumsi sayur ini, bisa dijadikan sayur bening, atau bisa juga menjadi lalapan saat anda makan. Jika rutin makan sayur katuk, maka anda akan merasakan sendiri manfaatnya.
4. Mengatasi Influenza
Influenza ternyata bisa diatasi dengan menggunakan sayur katuk, nah jika ada keluarga atau pun sahabat yang sedang terkena flu maka bisa dianjurkan untuk memanfaatkan sayur katuk saja. Selain harganya yang sangat terjangkau, cara ini adalah cara efektif dan juga tidak memiliki efek samping negatif.
5. Vitamin A, B, dan C
Ketiga vitamin ini tentu saja sangat dibutuhkan oleh tubuh, oleh karena itu tak heran jika sayur katuk ini sangat baik untuk semua usia. Vitamin C yang bisa membuat kulit anda tetap sehat dan juga cantik sehingga tak perlu melakukan perawatan khusus.
Itulah beberapa Manfaat Daun Katuk bagi kesehatan. Bagi yang belum mengenal daun katuk seperti apa, ada baiknya bertanya kepada para petani sayuran di daerah setempat. Terkadang mereka kurang tahu dengan istilah daun katuk karena bahasa atau nama yang berbeda, tapi bila diperlihatkan gambar atau fotonya, yakin mereka sangat tahu dan bisa menjelaskan seperti apa tanaman daun katuk ini.